Pada Hari selasa, tanggal 3 September 2024, pustakawan dari SMA Negeri 110 Jakarta, Ibu Nitra Asriantik, S.E., mengikuti kegiatan bimbingan teknis (bimtek) mengenai Promosi Perpustakaan Berbasis Digital yang diselenggarakan oleh Dinas Perpustakaan Kearsipan Provinsi DKI Jakarta. Acara berlangsung di Aula Lt. 4 Pusat Dokumen Sastra (PDS) HB Jassin Cikini, Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, dengan pembicara Aes William Wagen dan Maria Assegaf. Kegiatan ini tentunya sangat bermanfaat dalam hal peningkatan kapasitas sumber daya manusia (SDM) di bidang perpustakaan, dalam hal ini bagaimana memanfaatkan media sosial untuk melakukan promosi perpustakaan berbasis digital.
0 Komentar